Menjaga kebugaran saat hamil menjadi salah satu hal penting yang perlu Mommil lakukan. Terlebih ketika Mommil sedang di usia kehamilan trimester 3 yang mana biasanya tubuh dipenuhi keluhan ibu hamil. Salah satu cara menjaga kebugaran adalah dengan melakukan senam hamil trimester 3.
Selain menjaga kebugaran Mommil, senam hamil trimester 3 juga memiliki manfaat penting lainnya mulai dari mencegah obesitas pada ibu hamil hingga memperlancar proses persalinan. Bahkan banyak keluhan ibu hamil yang bisa diatasi oleh beberapa gerakan senam hamil.
Oleh karenanya, penting untuk Mommil lakukan senam hamil secara rutin. Ketahui gerakan senam hamil trimester 3 di bawah ini.
Manfaat Senam Hamil
Tidak sedikit ibu hamil yang mengabaikan kebugaran tubuh selama kehamilan dan merasa tidak perlu melakukan olahraga. Tapi perlu Mommil ketahui bahwa selain menjaga tubuh Mommil tetap bugar selama hamil, senam hamil trimester 3 juga memberikan manfaat lain, seperti:
Cegah Obesitas pada Ibu Hamil
Obesitas pada ibu hamil termasuk kondisi yang berbahaya karena dapat menyebabkan diabetes gestasional yang akan memberikan dampak pada janin. Selain diabetes gestasional, obesitas juga dapat meningkatkan risiko kehamilan seperti kelainan pada janin, preeklampsia, hingga keguguran.
Supaya hal itu tidak terjadi, Mommil dapat melakukan olahraga ringan selama kehamilan. Jika Mommil sudah memasuki trimester 3, maka melakukan senam hamil juga menjadi rekomendasi olahraga ringan yang perlu Mommil coba.
Mengatasi Berbagai Keluhan Ibu Hamil
Tahukah Mommil? Melakukan senam hamil trimester 3 dapat membantu mengatasi berbagai keluhan umum ibu hamil seperti sakit punggung, nyeri selangkangan, nyeri pinggang, hingga mengatasi posisi janin sungsang. Lakukan gerakan senam hamil yang tepat dengan bimbingan ahlinya ya Mommil.
Bantu Janin Masuk Panggul
Pada umumnya, kepala janin akan masuk panggul ketika usia kehamilan mencapai 37 minggu ke atas atau menjelang persalinan. Banyak Mommil yang merasa khawatir jika posisi janin belum optimal di trimester 3 karena jika kepala janin belum masuk panggul maka kemungkinan persalinan normal pun akan semakin mengecil. Untuk membantu mengoptimalkan posisi janin supaya masuk panggul, Mommil dapat melakukan senam hamil secara rutin.
Mempersiapkan Persalinan
Memasuki trimester 3 artinya Mommil sudah perlu fokus untuk mempersiapkan persalinan supaya proses persalinan berjalan dengan lancar. Salah satu cara mempersiapkan persalinan yaitu dengan melakukan senam hamil dengan teratur.
Mengurangi Stres
Akibat perubahan yang signifikan selama kehamilan membuat Mommil lebih sulit mengontrol emosi, sehingga banyak Mommil yang mengalami mood swing hingga stres saat hamil. Manfaat senam hamil juga dapat menghilangkan stres loh. Kombinasi gerakan dan pernapasan terstruktur dapat membantu meringankan gejala depresi.
Gerakan Senam Hamil Trimester 3
Setelah mengetahui berbagai manfaat senam hamil, Mommil juga perlu mengetahui beberapa gerakan senam hamil trimester 3 yang dapat Mommil lakukan di rumah, antara lain:
1. Senam Kegel
Mommil dapat posisikan diri dengan posisi bridge pose. Langkah pertama, baringkan tubuh Mommil dengan kaki ditekuk ke atas lalu angkat bokong Mommil ke atas sampai membentuk seperti jembatan. Tahan posisi ini selama 10 detik lalu ulangi sebanyak 10-15 kali atau semampunya Mommil.
Gerakan ini memiliki banyak manfaat, seperti meredakan sakit punggung ,membantu mengontrol kandung kemih, hingga melancarkan proses persalinan.
Baca Juga : Manfaat Senam Kegel Ibu Hamil
2. Squat
Supaya proses persalinan Mommil berjalan dengan lancar, otot-otot panggul dan jalan lahir Mommil harus kuat. Salah satu cara memperkuatnya adalah dengan melakukan gerakan squat.
Langkah pertama, Mommil dapat posisikan diri jongkok dengan kedua paha dibuka selebar mungkin, dan telapak tangan disatukan didepan dada. Tahan sebentar posisi ini, kemudian kembali berdiri tegak.
3. Butterfly Pose
Gerakan senam hamil trimester 3 ini bermanfaat untuk membuka area panggul dan paha dalam serta meningkatkan aliran oksigen pada plasenta. Cara melakukannya sangat mudah, Mommil perlu duduk bersila dan satukan telapak kaki dan tahan dengan kedua tangan Mommil. Lalu, kepakkan kedua paha Mommil ke atas dan ke bawah dan lakukan senyamannya Mommil ya.
4. Cat Cow
Manfaat senam hamil yang satu ini dapat meredakan rasa sakit punggung yang menjadi keluhan paling umum ibu hamil trimester 3. Langkah melakukannya yaitu posisikan diri Mommil seperti merangkak dengan tangan dan lutut sebagai tumpuan. Lalu, dorong perut ke atas dan ke bawah secara perlahan hingga Mommil merasakan peregangan di bagian punggung dan perut.
5. Senam dengan Birth Ball
Gerakan senam hamil dengan birth ball ini sebenarnya cukup bervariasi. Salah satunya yaitu Mommil dapat duduk di atas birth ball lalu putarkan pinggang Mom ke kanan dan kiri secara bergantian. Salah satu manfaat senam hamil ini untuk membantu meningkatkan aliran darah ke daerah panggul (rahim dan plasenta).
Meskipun senam hamil baik dilakukan, namun tidak semua kondisi ibu hamil boleh melakukan senam hamil trimester 3. Oleh karenanya, Mommil perlu konsultasikan terlebih dahulu pada dokter kandungan terpercaya. Bila perlu Mommil bisa mengikuti kelas senam hamil di Kehamilan Sehat karena Mommil akan dibimbing oleh instruktur tersertifikasi sehingga kondisi Mommil tetap terpantau.
0 Comments